Selain penggunaan untuk partisi kaca atau sekat kaca kantor, partisi kaca ruang tamu, atau juga sering dipakai sebagai sekat kaca kamar mandi, kaca frameless adalah salah satu contoh pemasangan kaca yang mendukung desain yang seamless dan sleek. Partisi kaca frameless adalah salah satu penggunaan yang lazim dipakai didalam interior untuk mendukung style desain tertentu yang hendak tidak menggunakan frame untuk meningkatkan estetikanya. Secara singkat, kaca frameless merupakan aplikasi pemasangan kaca tanpa frame yang terlihat, umumnya akan sistem pemasangan akan menggunakan u channel yang dipendam dilantai dan juga diplafond. Kami akan lampirkan jenis kaca yang bisa kalian pilih untuk jenis pemasangan tanpa frame tersebut.

Lamilux Glass untuk Aplikasi Frameless
Contoh Kaca Laminated Inserts untuk Partisi
Lamilux Fabric Glass
Lamilux Gradient Glass

Sering disebut dengan Fabric Glass, Lamilux merupakan perkembangan dari teknologi kaca laminated. Sekarang dengan Lamilux Glass, kalian bisa menyematkan material lainnya kedalam 2 kaca dengan mesin. Sebagai contoh kalian bisa menyematkan kain dan juga material lainnya untuk mendukung estetika daripada desain kalian masing-masing. Sehingga dengan demikian, kalian bisa menggunakan kaca yang tebal tanpa frame untuk mendukung pemakaian area tersebut.

Dania Patterned Glass dengan Aplikasi Frameless
Fluted Glass untuk Partisi
Pilihan Motif

Tidak sedikit juga pemasangan jenis kaca Dania Patterned Glass yang sering dipakai sebagai kaca motif garis atau kaca tekstur garis dengan teknik kaca tanpa frame tersebut. Pastikan kalian memilih ketebalan yang tepat untuk kebutuhan disini dan bisa kalian lakukan proses laminasi untuk mempertebal jenis kaca ini jikalau hanya ada yang 5mm saja.

Acid Frosted Glass dengan Pemasangan Frameless
Acid Frosted Glass
Pilihan Warna dari Kaca Acid

Kalian juga bisa menggunakan dan mempertimbang kaca acid yang mana penggunaan jenis kaca ini sangat meningkat jauh dibandingkan dengan penggunaan kaca polos biasa untuk area partisi kaca tersebut. Kaca ini berbeda dengan stiker sandblast kaca atau kaca sandblast karena kaca acid merupakan solusi permanen untuk penggunaan jenis kaca buram.

Maxifloat Tinted Glass dengan Aplikasi Frameless
Kaca Tinted Glass
Kaca Maxifloat Grey Glass
Kaca Maxifloat Bronze Glass

Kalian juga bisa mempertimbangkan penggunaan material jenis kaca maxifloat. Buat kalian yang mau menghendaki warna-warna pada sekat kaca kalian, pastikan partisi kaca tersebut menggunakan warna yang disesuaikan dengan mood dan ruangan yang kalian pakai untuk bisa mempercantik dan meningkatkan estetika ruangan kalian masing-masing.

Mirromax Pattern Glass untuk Pemasangan Frameless
Mirromax Pattern – Filament

Tahukah kalian bahwa ada jenis kaca motif atau jenis kaca tekstur lainnya dengan memanfaatkan teknik magnetron? Kita sebut jenis kaca ini dengan material kaca mirromax pattern. Sebagai sekat kaca, biasanya untuk tanpa frame material kaca ini akan diproses laminasi untuk mempertebal kaca tersebut.

Kaca Crystal atau Kaca Low Iron Glass

Sedangkan buat kalian yang tertarik untuk mengintegrasikan material jenis kaca bening, kalian bisa menggunakan jenis kaca extra clear atau jenis kaca low iron glass. Dengan demikian, sekat kaca atau partisi kaca tersebut akan menghasilkan warna yang jernih dan tidak terkontaminasi warna lain. Pastikan kalian menggunakan jenis yang tepat untuk area tersebut.

Konsultasikan segala jenis kaca yang kita bahas kali ini melalui jaringan distribusi kami yang juga bisa jadi rekan kalian mencari toko kaca terdekat, yaitu Glassmart melalui www.glassmart.co.id untuk lebih detailnya.