Kira-kira apa perbedaan kaca dan cermin? Banyak sekali customer yang menanyakan apa perbedaan kaca dan cermin? Banyak sekali orang awam yang tidak bisa membedakan antara kedua jenis material tersebut. Hal ini terjadi karena kesalahan terminologi yang fundamental antara kaca dan material cermin.

Maka dari itu, pada kesempatan kita disiang hari ini, kita akan membahas mengenai perbedaan material yang kita sebut dengan kaca dan juga kita akan bandingkan dengan material cermin dengan lebih detail dan memberikan ilustrasi dan diagram untuk menjawab hal tersebut.

Apa yang dimaksud dengan Kaca?
Crystal Clear Glass

Kaca adalah material dasar yang bersifat transparan yang umumnya dibuat dengan metode colburn dan metode float. Hasil produksi dari mesin tersebut akan membuat kaca lembaran yang bersifat transparan dan tembus pandang. Pada umumnya, material kaca bisa difinishing lebih detail dengan memberikan warna, logam reflektif, dan lainnya untuk mendapatkan efek estetika lainnya. Salah satu finishing tambahan yang dilakukan diatas kaca transparan adalah cermin. Maka dari itu kita akan bahas cermin.

Apa yang dimaksud dengan Kaca Cermin?

Cermin adalah material kaca yang dilengkapi degan logam reflektif sehingga material kaca yang transparan tersebut menjadi memantul. Pada umumnya kaca cermin dibuat dengan material logam silver, alumunium, dan titanium. Karena sama-sama berbahan dasar menggunakan kaca, maka dari itu banyak sekali customer yang menyebut cermin dengan nama kaca.

Jenis Kaca Cermin Lainnya

Industri kaca dan cermin sendiri juga sudah berkembang dengan pesat. Pada saat ini kalian bisa menggunakan kaca cermin berwarna dengan logam titanium untuk mendapatkan fitur-fitur fungsional seperti kaca cermin anti bercak hitam, kaca cermin exterior, dan juga penggunaan untuk kaca cermin lainnya. Maka dari itu karena penggunaan material kaca dan cermin sangatlah berbeda dari segi fungsional dan juga dari segi visual. Kami harap dengan artikel ini kalian sudah bisa membedakan antara kedua material tersebut.

Sekali lagi kami ingatkan dan kami himbau kalian untuk bisa datang langsung dengan meluangkan waktu ke jaringan ke toko kaca dan toko kaca cermin dari Himalaya Abadi, yaitu jaringan Glassmart yang tedekat. Informasi selengkapnya bisa kalian dapatkan melalui website visit di www.glassmart.co.id.