Selain dikenal dengan nama yang lebih sederhana seperti kaca motif es, kaca watercube glass adalah bagian dari sereis Dania Patterned Glass yang bisa meningkatkan keindahan ruangan kalian masing-masing. Kaca watercube glass merupakan kaca tekstur yang bisa menyamarkan visual atau objek yang ada dibelakang kaca tersebut. Meskipun jenis motif ini sering overshadowed dengan sepupunya, yaitu kaca fluted glass, kaca reeded glass, atau juga dengan kaca ribbed glass, namun tidak ada salahnya untuk kita membahas jenis kaca Dania Patterned Glass yang satu ini. Maka dari itu kita akan membahas mengenai jenis kaca yang satu ini untuk memberikan spotlight yang layak didapatkannya.

Motif Watercube dari Series Dania Patterned Glass

Kami lampirkan foto dari jarak dekat untuk jenis kaca ini supaya kalian bisa melihat motifnya dengan lebih baik. Jenis kaca ini adalah kaca yang diproduksi dengan teknik semi-molten bersama dengan proses pembuatan kaca lembarannya sehingga menghasilkan efek motif yang unik dan indah. Dengan mengintegrasikan jenis motif yang satu ini, kalian bisa membuat bayangan objek yang ada dibelakangnya menjadi berombak dan berbentuk kubus-kubus kecil. Hal ini menjadi daya tarik daripada jenis kaca yang satu ini.

Alternatif Motif Lainnya dari Series Dania Patterned Glass

Kami juga lampirkan jenis tekstur kaca lainnya yang bisa didapatkan dengan series kaca dania. Kalian bisa pilih jenis yang ideal dan juga sesuai dengan style desain arsitektural dan interior kalian masing-masing. Maka dari itu, kalian bisa mendapatkan efek yang luar biasa indah untuk diterapkan sebagai partisi kaca atau kaca sekat ruangan tersebut. Pastikan pemilihan kalian juga sesuai dengan material furniture yang ada disekelilingnya.

Aspek Lain untuk Diingat

Aspek lain yang perlu kalian ingat adalah dari jenis prosesingnya. Kalian bisa melakukan proses tempering dan laminating untuk membuat kaca tersebut menjadi kaca tempered dan kaca laminated. Proses ini bertujuan untuk perkuatan dan juga segi keamanan dari kaca tersebut. Namun hal tersebut bersifat opsional, tergantung dari kebutuhan atas dasar building code dari lokasi proyek masing-masing.

Glassmart merupakan toko kaca terdekat yang sebenarnya adalah jaringan distribusi resmi dari Himalaya Abadi, dimana kalian bisa sempatkan waktu untuk mengunjungi websitenya di www.glassmart.co.id.