Sedang mencari pilihan jenis kaca untuk alas meja? Karena penggunaan kaca untuk alas meja sangatlah banyak dan termasuk didalamnya dipakai untuk kaca meja makan, kami akan menjelaskan topik mengenai kaca top table tersebut dan juga jenis kaca top table lainnya.
Contohnya kita juga bisa menggunakan jenis kaca ini sebagai kaca meja kantor, atau bahkan kaca meja rias, dan lain lain. Kita akan bahas jenis kaca yang paling umum dipakai untuk area tersebut, yakni kaca glasstone, kaca acid, dan kaca crystal.
Kaca Glasstone Series
Salah satu penggunaan kaca glasstone yang sering dipakai adalah sebagai kaca untuk meja. Hal ini disebabkan oleh karena penampilan visual dari Kaca Glasstone yang mewah dan bersih.
Jenis kaca backpainted glass atau kaca glasstone memiliki opsi warna yang tidak terbatas dan juga memiliki pilihan untuk finishing surface matte berwarna. Sehingga kalian bisa dengan mudah memilih yang mana yang cocok untuk diterapkan sebagai penggunaan tersebut.
Maka dari itu dengan mudahnya kita bisa mensinkronisasikan penggunaan jenis kaca untuk meja yang tepat sesuai dengan ambience mood ruangan dan furniture yang ada disekelilingnya.
Kaca Acid Series
Kaca buram atau kaca frosted glass juga sering dipakai untuk area furniture tersebut yang mana biasa kita sebut dengan jenis kaca acid. Jenis kaca ini berbeda dengan kaca sandblast atau stiker sandblast kaca yang memiliki level keburaman yang mudah menyimpan kotoran atau bisa terkelupas. Kaca acid memiliki keunggulan karena jenis kaca ini mewah, permanen, dan tidak menyimpan kotoran.
Kaca Crystal atau Low Iron Glass
Sering dikenal dengan nama kaca optic clear, jenis kaca ini sering dipakai untuk membuat ruangan menjadi mewah. Apalagi jikalau dipakai untuk meja, maka meja tersebut akan terlihat mewah dan tidak terdistorsi warna hijau.
Kami himbau kalian untuk datang ke showroom Glassmart. Glassmart adalah toko kaca terdekat dan jaringan distribusi dari Himalaya Abadi yang mana websitenya ada di www.glassmart.co.id.