Apakah Anda berniat untuk membuat sebuah usaha makanan, baik warung makan, toko kue, ataupun usaha minuman kekinian? Salah satu elemen penting yang harus ada didalamnya adalah sebuah etalase kaca, etalase ini selain berfungsi untuk menyimpan barang jualan juga dapat berfungsi untuk memajang makanan atau minuman yang dijual di toko tersebut.
Ukuran dari etalase pun bisa bervariasi dan fiturnya juga beragam mulai dari etalase biasa sampai etalase yang dapat mendinginkan dan menghangatkan makanan.
Pastinya sebagai seorang pelanggan secara tidak langsung akan merasa tertarik jika melihat tampilan display toko yang memajang aneka produknya apalagi jika display tokonya di tata rapi dan menarik.
Pada artikel kali ini kami akan membahas pentingnya memilih material kaca terbaik untuk mendapatkan tampilan atau bentuk visual dari etalase untuk makanan.
Kenapa harus kaca? Kaca merupakan material yang dapat memberikan efek tembus pandang dan dapat meneruskan cahaya, sehingga barang apapun yang diletakan dibalik kaca akan terlihat jelas. Selain itu kaca juga memiliki sifat permukaan yang mudah dibersihkan, sehingga mudah dalam perawatannya.
Kira-kira jenis kaca apa yang cocok untuk digunakan sebagai material untuk etalase kaca?
Kaca Crystal Sebagai Material Etalase Makanan
Material Kaca yang cocok tentu saja haruslah memiliki tingkat kejernihan kaca yang baik, hal ini diharapkan agar para pengunjung toko dapat melihat dengan jelas produk-produk yang ada didalam etalase yang dapat menggugah selera mereka untuk mencobanya.
Kaca Kristal terbilang jadi material yang sangat cocok untuk dipakai sebagai etalase makanan dibanding dengan kaca polos biasa, karena sifatnya yang minim kandungan kadar besi jadi minim juga distorsi warna kehijauan yang terpancar dari kaca ini sehingga produk makanan yang dipajang bisa terlihat lebih jelas dan tidak terdistorsi.
Kaca Kristal memiliki berbagai macam ketebalan yang dapat kalian pilih sesuai kebutuhan mulai dari 5 sampai 10 mili.
Temukan produk kaca untuk material display makanan dan kaca dekoratif serta arsitektur lainnya dengan mengunjungi Toko Kaca Glassmart di kota terdekat.