Untuk kalian yang memiliki koleksi tas mewah tentunya tidak mau kan koleksi tas kalian disimpan ditempat sembarangan yang memberikan kemungkinan kerusakan pada koleksi kalian di masa mendatang. Untuk itu penting sekali untuk kalian memiliki tempat penyimpanan khusus seperti lemari kaca. Selain dapat memberikan nilai estetik, tampilan kaca yang transparan ini juga memungkinkan kalian untuk menunjukan koleksi tas mewah kalian kepada tamu atau rekan yang datang kerumah.

Dania Moru Fluted Glass 10mm
lemari tas kaca mewah

Namun tahukah kalian bahwa material kaca yang digunakan pada lemari tas kaca mewah tidak seharusnya menggunakan jenis kaca transparan biasa karena tampilan kaca tersebut yang tidak benar-benar jernih dan menyisakan tampilan kehijauan, sehingga hal tersebut mengganggu estetika. Untuk itu disini kami akan membahas jenis kaca apa saja yang lebih cocok digunakan pada lemari kaca tas mewah dibandingkan dengan kaca bening konvensional biasa. Berikut ini adalah rekomendasi jenis kaca yang lebih pantas digunakan pada lemari tas kaca mewah.

Kaca Dania Series
Fluted Glass

Namun jika kalian tidak terlalu suka menunjukan koleksi kalian secara terang-terangan. kalian bisa menggunakan jenis kaca Dania Series yang memiliki pola dan tekstur untuk mendapatkan efek translusen yang dapat menyamarkan benda maupun objek dibelakangnya. Dania Series juga tersedia dalam beberapa varian pola dan tekstur yang bisa kalian pilih sesuai dengan kebutuhan desain kalian.

Kaca Crystal Clear Glass

Buat kalian yang menginginkan tampilan display yang super jernih sexaea maksimal kami merekomendasikan kalian untuk menggunakan kaca jenis Crystal Clear Glass. Seperti yang saya jelaskan diatas bahwa jenis kaca ini adalah standarisasi kaca bening yang pantas digunakan dalam berbagai kebutuhan termasuk pada sebuah lemari tas kaca. Sebab jenis kaca ini diproses dengan teknologi low iron yang membuatnya memiliki jenis kejernihan yang tinggi dan tidak memiliki warna kehijauan seperti kaca konvensional lainnya. Jenis kaca ini juga tersedia dalam berbagai macam ketebalan mulai dari 5mm hingga 10mm. Namun untuk penggunaan pada sebuah display lemari kaca kalian bisa menggunakan yang ukurannya 5mm.

Kaca Maxicool
Kiri = Glass Side, Kanan = Coating Side

Jenis kaca lainnya yang juga cocok untuk kalian gunakan sebagai material lemari tas kaca mewah adalah jenis kaca Maxicool. Ini adalah jenis kaca reflektif berwarna yang sangat cocok untuk kalian yang menginginkan tampilan kaca berwarna pada lemari tas kalian. dengan menggunakan jenis kaca ini, tampilan lemari kaca kalian akan terlihat lebih modern sekaligus lebih mewah.

Kaca Acid Etched Glass

Selain itu untuk kalian yang menginginkan tampilan yang buram, kalian pun dapat memilih untuk menggunakan jenis kaca Acid Etched Glass yang memiliki permukaan frosted sehingga dapat menyamarkan objek dibelakangnya namun masih tembus cahaya.

Untuk itu kami berharap kalian bisa mengunjungi Glassmart dbanding toko kaca lain terdekat untuk berdiskusi secara langsung dan lebih lanjut mengenai material kaca yang ingin kalian gunakan. Untuk detail lebih lanjut silahkan kunjungi website resmi Glassmart di www.glassmart.co.id