Halo semuanya, jumpa lagi di artikel dari Himalaya Abadi dimana kita akan memilih pembahasan dan diskusi terkait dengan jenis-jenis kaca yang bisa dipakai sebagai aplikasi untuk jenis kaca shower box atau kaca shower screen. Pada prinsipnya kaca shower box atau kaca shower screen tersedia dalam berbagai macam variasi, namun kesempatan kali ini kita akan memberikan listing alternatif jenis kaca yang bisa kalian pilih untuk area kaca kamar mandi tersebut. Kita akan mash-up dan tidak kelompokkan seperti artikel yang sebelumnya sehingga buat kalian yang sedang dalam tahap blank canvass bisa mempertimbangkan dengan lebih netral.

Kaca Es Motif atau Kaca Dania Patterned Glass

Fluted Glass

Buat teman-teman yang senang dengan gaya classic, american, dan juga kontemporer, jenis kaca yang sering dipakai untuk area kaca shower screen adalah series dari kaca dania terutama yang kaca motif garis atau kaca fluted glass untuk dipakai diarea tersebut. Dengan menggunakan jenis kaca ini, maka dari itu kaca partisi kamar mandi akan terlihat semi privacy dan tersamarkan oleh motif.

Kaca Frosted Glass atau Kaca Acid

Acid Bronze Glass
Acid Glass Tinted

Beberapa desain minimalis yang menghendaki efek kaca buram atau kaca frosted glass sering menggunakan jenis kaca acid. Gambar yang kami lampirkan menggunakan kaca acid grey glass yang bisa diterapkan di area kaca kamar mandi buat kalian yang lebih preffer efek frost dan buram untuk ditempatkan di kaca shower screen rumah kalian masing-masing. Tentu saja kaca ini berbeda dengan kaca sandblast dan sticker sandblast kaca sehingga kaca acid itu permanen dan mudah dibersihkan.

Kaca Crystal Clear Glass

kaca kristal

Tidak sedikit juga yang tertarik untuk menggunakan jenis kaca super clear atau kaca crystal ketimbang dengan kaca polos untuk partisi kaca kamar mandi. Jenis kaca ini memiliki kejernihan yang tinggi sekali sehingga akan mensupport konsep desain yang transparan, jikalau dibandingkan dengan kaca polos biasa. Salah satu pertimbangan para desainer menggunakan jenis kaca ini karena pada prakteknya kaca untuk kamar mandi biasanya ada didalam ruangan yang sudah tertutup, tapi tentu saja dengan menggunakan jenis ini, kita tidak bisa terlalu banyak eksplorasi komponen dan elemen desain yang lebih special jika dibandignkan dengan series kaca dengan fitur privacy.

Kaca Lamilux atau Kaca Motif Kain

Lamilux Glass
Lamilux Glass

Tidak sedikit juga dari teman-teman rekan arsitek dan interior kami yang sering menggunakan jenis kaca motif kain atau kaca lamillux sebagai partisi kaca kamar mandi. Kalian bisa melakukan proses custom kain untuk menghadirkan efek spesial pada area tersebut.

Ayo segera melipir dan berkunjung ke toko kaca terdekat dari jaringan Himalaya Abadi, yang adalah Glassmart. Informasi lebih detail bisa didapatkan di www.glassmart.co.id.