Pada kesempatan kita di blog atau didalam artikel kita pada siang hari ini, kami akan membahas mengenai fire rated glass door atau juga yang biasa dikenal dengan istilah pintu kaca tahan api. Seperti pembahasan yang sudah kita singgung sebelumnya pada blog yang lalu, jenis material ini perlu dihandling dengan cara yang sangat berbeda dengan kaca lembaran ataupun kaca proses pada umumnya. Itulah sebabnya pada kesempatan kita kali ini, kita akan memberikan 3 tips atau 3 hal penting didalam menentukan pemakaian jenis sistem kaca tersebut didalam gedung kalian masing-masing.

Pertama: Requirement Fire Rating

Karena jenis kaca fire rated glass door atau pintu kaca anti api melekat erat dengan safety dan juga terhadap durabilitas terhadap kebakaran, hal paling pertama yang perlu kalian tentukan adalah fire rating. Fire rating adalah parameter yang ditentukan oleh bangunan dan konsultan terkait durabilitas daripada jenis kaca tersebut. Pada umumnya untuk di Indonesia, standard parameter yang paling sering kita temui adalah durabilitas terhadap 2 jam kebakaran, selain itu dengan standarisasi fire rating dari Inggris. Kita akan bahas mengenai standarisasi ini lebih detail pada kesempatan lainnya.

Kedua: Pemakaian di Indoor atau di Outdoor?

Berikutnya, penempatan jenis sistem ini perlu ditentukan apakah material ini akan ditempatkan di indoor atau di outdoor? Hal ini perlu diinformasikan terlebih dahulu terkait dengan framing sistem dan spesifikasi kaca yang berbeda untuk penempatan yang berbeda-beda. Tentu saja untuk outdoor akan membutuhkan standard yang lebih tinggi dibandingkan dengan yang indoor terkait dengan safety dan juga teknis daripada sistem fire rated glass door tersebut. Kami menghimbau kalian untuk mengecek penempatan ini untuk diarea mana.

Ketiga: Material Tembok dan Ketebalan Tembok Keliling

Sistem ini akan bekerja dengan baik jikalau kami mengetaui jenis material dinding sekeliling daripada penempatan pintu kaca anti api tersebut. Dengan informasi ini, kami dapat menganalisa kebutuhan frame dan spesifikasi yang terkait dengan penggunaan sistem ini. Selain itu ketebalan daripada tembok keliling juga akan sangat menentukan spesifikasi yang tepat mengenai jenis kaca tersebut.

Buat kalian yang berlokasi diluar Jabodetabek, kalian bisa menghubungi juga toko kaca terdekat Glassmart.