Tidak semua dapur memiliki kebutuhan desain yang sama, itulah mengapa backsplash kaca custom menjadi solusi yang semakin banyak dipilih. Dibandingkan opsi standar, model custom memberi keleluasaan dalam menyesuaikan tampilan, warna, dan tekstur kaca sesuai konsep ruang dapur Anda. Fleksibilitas ini menjadikan backsplash kaca tidak hanya berfungsi melindungi dinding, tapi juga berperan sebagai elemen estetika yang mendukung gaya interior secara keseluruh

Backsplash kaca custom
Satin Mirror Bronze untuk backsplash
Backsplash kaca custom
Finura Glass Series
Backsplash kaca custom
Series Kaca Glasstone custom untuk backsplash

Dengan berbagai pilihan jenis kaca yang tersedia, mulai dari yang bertekstur, berwarna, hingga dengan efek reflektif tertentu, dengan kaca ini memungkinkan eksplorasi desain yang lebih luas. Anda bisa menciptakan dapur yang tidak hanya rapi dan modern, tetapi juga unik dan personal sesuai dengan karakter ruang yang diinginkan.

Backsplash Kaca Custom Dengan Series Kaca Glasstone
Backsplash kaca custom
Pilihan Warna Kaca Glasstone Glossy
Backsplash kaca custom
Pilihan Warna dari Series Matte

Salah satu pilihan menarik untuk backsplash kaca custom adalah menggunakan series kaca Glasstone. Jenis kaca ini memiliki tampilan solid dan bersih, sangat cocok untuk menciptakan kesan dapur yang modern dan rapi. Kelebihan utama dari Glasstone adalah tampilannya yang seamless dan mudah dibersihkan, menjadikannya pilihan ideal untuk area dapur yang membutuhkan kehigienisan tinggi.

Series Glasstone juga hadir dalam versi Glasstone Custom, yang memungkinkan Anda menyesuaikan warna kaca berdasarkan standar RAL agar serasi dengan palet interior. Selain itu, permukaannya tersedia dalam dua opsi, yaitu glossy untuk efek mengilap dan terang, serta matte bagi Anda yang menginginkan kesan lebih tenang dan lembut. Kombinasi ini memberi keleluasaan dalam menciptakan backsplash kaca yang benar-benar sesuai dengan karakter ruang dapur Anda.

Backsplash Kaca Custom Dengan Series Finura Glass dan Hairline Glass
Backsplash kaca custom

Dalam memilih backsplash kaca custom, Hairline Glass dan Finura Glass bisa menjadi opsi yang patut dipertimbangkan. Kedua jenis kaca ini menawarkan karakter visual yang berbeda karena diantaranya memiliki tekstur pada permukaannya, memberikan sentuhan yang tidak bisa ditemukan pada kaca flat biasa. Dengan memasukkan elemen tekstur ke dalam desain, backsplash menjadi lebih ekspresif dan dapat menambah kedalaman visual pada area dapur. Finura Glass dan Hairline Glass memperluas cakupan eksplorasi desain, sekaligus menunjukkan bahwa material kaca tidak hanya sebatas fungsional, tapi juga kaya akan potensi estetika.

Backsplash Kaca Custom Dengan Series Satin Mirror
Backsplash kaca custom
Series Kaca Cermin Acid

Dengan tampilan semi-reflektifnya, Satin Mirror bisa menjadi pilihan untuk Anda yang ingin menambahkan kedalaman visual pada area dapur tanpa membuatnya terlihat terlalu ramai atau mencolok. Finishing ini juga membantu menyamarkan noda atau sidik jari, menjadikannya praktis untuk kebutuhan sehari-hari.

Distributor kami yang terdekat yaitu Glassmart, sebuah konsep untuk menyempurnakan industri toko kaca terdekat bisa membantu kalian lebih detail. Dapatkan informasi lebih detail di www.glassmart.co.id.