Pada artikel ini kita akan membahas cara memasang papan tulis kaca glassboard yang mana bisa kalian dapatkan di tokopedia. Maka dari itu, kita akan mencantumkan link dari tokopedia diakhir dari artikel ini. Jenis kaca yang digunakan didalam demo atau tutorial ini adalah kaca back painted glass atau yang sering dikenal dengan kaca glasstone. Harga dari kaca glasstone tersebut juga akan tercantumkan didalam link tokopedia tersebut.
Langkah Pertama: Marking
Langkah pertama yang harus dilakukan dalam pemasangan papan tulis kaca glassboard adalah dengan melakukan marking. Karena kaca glasstone putih yang diberikan sudah kita lubang sebanyak 4 titik untuk digantungkan pin, maka dari itu kita harus melakukan marking ke tembok yang akan dipasangkan kaca tersebut. Perlu diingat, pastikan dulu dengan waterpass bahwa kaca tersebut terpasang dengan tidak miring atau dengan siku.
Langkah Kedua: Lubangi Tembok
Langkah berikutnya adalah melubangi tembok area pasang dengan menggunakan bor beton yang juga menggunakan mata bor s6, yang mana mata bor ini sudah sesuai dengan diameter lubang yang nanti akan dipasangkan kaca tersebut.
Langkah Ketiga: Pemasangan Base Pin Stainless Steel
Langkah berikutnya adalah memasang base daripada pin stainless steel untuk papan tulis glassboard tersebut. Untuk memasang base pin stainless steel, kita harus memasangkan fisher, setelah itu baru kita bisa matikan base pin stainless steel dengan menggunakan sekrup yang sudah disediakan didalam bundling produk di tokopedia.
Langkah Keempat: Pemasangan Kaca dan Head Pin Stainless Steel
Langkah terakhir adalah memasangkan kaca dengan memproyeksikan lubang yang ada di kaca glasstone tersebut kedalam base pin stainless steel yang sudah dipasang di langkah sebelumnya. Juga jangan lupa untuk memasangkan tutup atau head dari pin stainless steel untuk mengunci kaca papan tulis atau glassboard tersebut di area yang tepat.
Produk seperti ini bisa juga kalian beli di toko kaca dari Himalaya Abadi, Glassmart. Selain itu, kita cantumkan link dari youtube untuk mendemonstasikan dengan lebih detail cara pemasangan kaca tersebut.
Link pembelian Glassboard via Tokopedia: https://www.tokopedia.com/himalayaabadi/papan-tulis-kaca-glassboard-ukuran-1-200-x-900-mm