Halo teman-teman sobat Himalaya Abadi, kebetulan kita akan kembali memilih topik terkait dengan kaca untuk atap, lebih spesifiknya kita akan bahas terkait dengan kanopi kaca buram atau dari segi kanopi kaca acid dibandingkan dengan kanopi kaca sandblast. Setelah kita establish fakta bahwa jenis kaca acid yang bisa diproses menjadi kaca tempered buram dan juga kaca laminated buram, adalah produk yang lebih unggul jikalau dibandingkan dengan kaca sandblast, namun kita akan berbicara lebih tajam lagi mengenai keunggulan kaca acid diarea kanopi jikalau dibandingkan dengan kanopi kaca sandblast. Maka dari itu kita akan bahas lebih detail dan lampirkan beberapa perbandingan.
Kaca Acid vs Kaca Sandblast
Kaca acid adalah kaca buram yang diproduksi dengan proses etsa dari teknik chemical sehingga menghasilkan permukaan yang lembut dan mudah dibersihkan dan juga tidak mudah bercak. Sedangkan kaca sandblast adalah kaca buram dengan semprotan pasir. Tentu seperti foto yang kami lampirkan tersebut, bisa terlihat dengan jelas bahwa kaca acid lebih terlihat mewah dan mudah dibersihkan jikalau dibandingkan dengan kaca sandblast yang cenderung mudah kotor dan bercak-bercak.
Kelemahan Kaca Sandblast
Kelemahan utama dari kaca sandblast adalah dari segi pori-pori permukaannya yang terlalu kasar dan mudah menyimpan kotoran. Jikalau kalian menggunakan kaca jenis ini pada atap kaca kalian, maka kanopi kaca tersebut akan menyimpan kotoran dan air hujan yang tidak bisa dibersihkan kembali. Maka dari itu kami tidak merekomendasikan menggunakan kaca sandblast pada area kanopi kaca atau atap kaca buram. Maka dari itu kami rekomendasikan menggunakan jenis kaca acid untuk efek kanopi kaca buram.
Kaca Satin untuk Kanopi Kaca Buram
Kaca acid juga sering dikenal dengan nama kaca frosted glass. Pada artikel ini, kami melampirkan 4 opsi warna yang kalian bisa pilih secara bebas untuk diintegrasikan kedalam kanopi kaca buram tersebut. Dengan menggunakan jenis kaca acid, maka kanopi kaca buram tidak lagi menjadi kendala dari segi pembersihannya. Sehingga jenis kaca acid adalah kaca yang cocok dipakai untuk kanopi kaca buram secara permanen dengan cost yang baik.
Temukan penjelasan lebih banyak mengenai jenis kaca buram ini di toko kaca dari jaringan Himalaya Abadi Group, atau Toko Kaca Glassmart. Silahkan cek keberadaan toko kaca Glassmart dilokasi kalian melalui www.glassmart.co.id.