Penggunaan kaca warna pada suatu bidang bangunan atau ruangan adalah hal yang sangat mudah didapatkan, maka dari itu kaca jendela warna warni sudah dimungkinkan karena sudah adanya teknologi terbaru untuk menghasilkan warna pada kaca untuk mendukung desain. Kaca jendela warna warni yang akan kami bahas pada kali ini adalah series dari Lamilux Glass, maka dari itu kami akan memberikan solusi kaca warna warni, yaitu dengan Kaca Lamilux Gradient. Pastikan teman-teman meluangkan waktu untuk ngulik dan mempelajari jenis kaca ini untuk diterapkan kedalam desain kalian masing-masing ya. Kami berharap artikel ini menjadi inspirasi segar untuk kalian dalam menggunakan desain dalam ruangan.

Lamilux Gradient Glass
Lamilux Gradient Glass

Teknologi terbaru untuk menghasilkan kaca warna dengan kombinasi beberapa warna didalam satu piece kaca sudah dimungkinkan dengan adanya series Lamilux Gradient. Diproduksi dengan material khusus diantara dua jenis kaca yang diintegrasikan dengan teknik laminasi, maka dengan demikian kalian bisa menggunakan material ini dengan lebih luas. Penggunaan kaca ini bisa dipakai secara standard maupun custom warna sesuai dengan kebutuhan desain ruangan kalian.

Aplikasi dari Series Lamilux Gradient

Tidak hanya terbatas untuk dipakai di area jendela saja, penggunaan material kaca sering dipakai untuk pemakaian yang lebih luas seperti kaca penyekat ruangan, partisi kaca, dan juga alternatif lainnya yang tidak kalah uniknya. Pastikan kalian menggunakan jenis kaca yang ideal untuk pemakaian ditempat tersebut untuk menghasilkan estetika visual yang kalian harapkan.

Daripada kalian bertanya dan selalu dikecewakan oleh toko kaca terdekat yang belum tentu update dengan perkembangan industri kaca terkini, mending langsung aja kontakdistributor resmi dari Himalaya Abadi, yaitu Glassmart. Website Glassmart ada di www.glassmart.co.id sehingga kalian bisa mendapatkan informasi lebih update mengenai jenis kaca tersebut. Kami harap kalian sangat terbantu dengan adanya teknologi terbaru dari industri kaca untuk menjawab tuntutan desain yang semakin berkembang. Sampai jumpa pada artikel berikutnya!