Sebelum kita bisa menghitung harga kanopi kaca, kalian perlu terlebih dahulu memutuskan mau menggunakan jenis kaca yang seperti apa. Karena berkembangnya industri kaca yang sangat pesat, membuat pilihan kaca untuk kanopi menjadi beraneka ragam, itulah sebabnya kalian perlu pilih jenis kacanya terlebih dahulu sebelum bisa menghitung harga kanopi kaca.

Glass Canopy (Designed by: Achli Atelier)

Karena ada banyak sekali opsi yang bisa dikulik untuk penggunaan kaca untuk kanopi, kami harap bisa mengakselerasi desain kalian untuk menuju ke arah yang lebih beragam dan lebih estetik. Terlampir disini pilihan yang layak kalian pertimbangkan untuk area tersebut.

Satin Glass untuk Area Kanopi Kaca

Satin Glass for Skylight and Canopy
Etched Glass (Credit: MG Conservatories)
Satin Etched Glass
Etched Glass (Credit: Endscape Community)
Acid Etched Frosted Glass

Satin Etched Glass atau Satin Glass merupakan nama lain dari material kaca buram yang dulunya dikenal dengan nama Acid Etched Glass. Kalian bisa menggunakan jenis kaca ini untuk kebutuhan estetika dan kanopi kaca kalian. Dengan menggunakan jenis kaca ini, kalian akan mengurangi kesilauan atau glare pada suatu area sehingga bisa menggunakan material kaca ini untuk kebutuhan yang lebih banyak untuk kaca kanopi kalian.

Kaca Tekstur untuk Kanopi Kaca

Credit: Dasch

Tidak cuman itu aja, kalian juga bisa bermain dengan tekstur dan juga pola dengan integrasi jenis daripada kaca Dania Series. Kalian bisa menggunakan series kaca motif untuk area kanopi kaca tersebut yang juga berfungsi untuk estetika visual dan juga kebutuhan desain sekaligus untuk area kanopi kaca.

Series Kaca Reflektif untuk Kanopi Kaca

kanopi rangka kaca
Contoh Kaca Reflektif untuk Rumah Tinggal
Kaca Maxicool Glass Series

Kaca reflektif dengan penggunaan kaca Maxicool juga bisa kalian pertimbangkan untuk kebutuhan desain tersebut. Silahkan pilih dari warna yang tersedia untuk kebutuhan yang disesuaikan dengan desain yang hendak kalian tuju.

Kaca Low Iron Glass atau Kaca Crystal?

Crystal Clear Glass adalah solusi untuk kebutuhan kalian yang mau menggunakan kaca untuk kanopi yang bening.

Kalian bisa menguhubungi Glassmart di www.glassmart.co.id untuk tau lebih detail bagaimana Glassmart bisa membantu kalian dengan lebih detail!