Sedang mencari informasi mengenai fluted glass door untuk desain kalian? Jenis kaca dengan tekstur garis-garis ini cukup banyak diminati, karena mampu memberikan kesan modern dan elegan sekaligus mampu memberikan elemen privasi untuk area pintu kalian.

Tapi, sudah tahukah kalian kalau saat ini fluted glass tersedia dalam berbagai jenis dan tampilan? Mulai dari motif garis halus hingga pola yang lebih tegas, pilihan yang tersedia semakin beragam dan bisa disesuaikan dengan kebutuhan desain kalian. Nah, kalau kamu masih bingung memilih jenis yang paling cocok, kami akan bahas disini agar bisa membagikan berbagai pilihan menarik yang bisa jadi inspirasi untuk desain kalian. Yuk, simak selengkapnya di bawah!


Jika kalian ingin menciptakan kesan visual tertentu, seperti tampilan klasik, kontemporer, hingga industrial, pemilihan warna kaca bisa menjadi elemen pentinguntuk memperkuat tema tersebut.
Jangan batasi kreativitas kalian, karena saat ini kaca fluted glass hadir dengan variasi warna yang bisa disesuaikan untuk memperkuat karakter desain ruang. semuanya bisa dikombinasikan untuk menghasilkan tampilan yang unik dan fungsional.
Pilih Kerapatan Garis dan Dimensinya!






Kami lampirkan disini, buat teman-teman yang mau eksplor kaca motif garis lainnya dengan berbagai jenis kerapatan yang tersedia dan tidak harus dengan kaca dania moru. Kami harap dengan pilihan jenis kerapatan garis yang tersedia kalian bisa memilih motif yang sesuai dengan kebutuhan desain pintu kalian masing-masing. Pastikan kalian pilih sesuai kebutuhan ya!


Jenis fluted glass bermotif garis atau biasa disebut Dania Moru kini tersedia dalam beberapa pilihan ketebalan: dari 5mm s/d 10mm. Opsi 10mm sangat cocok untuk aplikasi pada area yang lebih luas karena daya tahan dan kekuatannya yang lebih tinggi, sehingga ideal digunakan pada instalasi dengan ketinggian atau luasan yang signifikan. Pastikan untuk menyesuaikan ketebalan kaca dengan kebutuhan desain dan fungsi ruang agar hasilnya optimal.
Pilih Tingkat Transparansinya!

Bagi kalian yang merasa fluted glass terlalu transparan, kini ada solusinya! Kaca Dania hadir dalam series terbarunya yaitu Dania Frost Series sebagai alternatif dengan tampilan yang lebih buram, memberikan tingkat privasi lebih tinggi tanpa mengorbankan estetika motif fluted nya. Selain pilihan ketebalan, kini kalian juga bisa menyesuaikan tingkat opacity sesuai kebutuhan desain ruang.
Caranya dengan menghubungi Glassmart Sebagai peningkatan dari industri toko kaca terdekat, kalian bisa eksplorasi ke Glassmart, jaringan distribusi resmi dari Himalaya Abadi. Kalian bisa kontak Glassmart melalui www.glassmart.co.id!