Beberapa dari antara customer kami yang sering menanyakan area aplikasi yang seperti apa yang masih diizinkan menggunakan smart film, bukan dengan sistem laminasi seperti smart glass? Maka dari itu pada artikel kami hari ini, kita akan membahas hal ini lebih mendetail, beserta dilengkapi dengan penjelasan video dichannel youtube buat kalian yang suka mendengarkan penjelasan dengan format video.
Pada umumnya area yang masih diizinkan menggunakan product non-laminated atau smart film cukup terbatas karena kelemahan teknisnya. Sehingga kita bisa klasifikasikan 3 syarat yang harus dipertimbangkan buat kalian yang hendak menggunakan jenis product tersebut pada proyek anda masing-masing.
Area Pasang yang Kering
Area pertama-tama yang masih diizinkan menggunakan smart film dibandingkan dengan smart glass adalah area kering seperti .Hal ini disebabkan oleh karena resiko lepasnya sticky gel atau perekat sticker pada kaca film tersebut terhadap kaca. Dengan lepasnya sticky gel atau perekat kaca film, maka PDLC tersebut bisa copot dan berpotensi untuk membuat pengguna kaca kamar mandi atau kaca partisi shower box bisa terkena sengatan listrik. Area tersebut sangatlah berbahaya, maka dari itu kami selalu rekomendasikan aplikasi dengan Switch Glass atau PDLC Laminated Glass System.
Area Pasang yang Tidak Rawan Pengembunan
Selain area basah, product smart film (bukan glass) juga akan ada resiko untuk area yang rawan pengembunan. Dengan menggunakan kaidah yang sama dan resiko yang serupa dengan area basah. Kami sangat merekomendasikan untuk menggunakan sistem PDLC Laminated Glass atau Switch Glass untuk menghindari kerusakan dan juga menghindari resiko tersengat aliran listrik. Namun resiko pengembunan lebih sedikit dibandingkan dengan area basah yang tersiram air secara langsung.
Area Private atau Area Non-Public Space
Selain itu kami merekomendasikan product smart film (bukan glass) untuk dipasang diarea private, sebagai contoh private office, rumah tinggal, atau juga aplikasi non-public space lainnya. Karena lapisan PDLC tersebut tidak terlindungi disalah satu sisinya, jikalau area tersebut adalah area public-space, kalian akan sangat sulit untuk mencegah tangan-tangan iseng yang berusaha menyentuk material ini, maka dengan demikian usia pakai nya akan jauh lebih rendah. Maka dari itu pastikan area tersebut adalah area yang tidak bisa disentuh secara bebas oleh khalayak umum.
Silahkan menghubungi kami atau Glassmart mengenai informasi teknis terkait Smart Glass Film. Glassmart adalah toko kaca atau supplier kaca dari Himalaya Abadi.