Tentu saja salah satu hal yang perlu kami bahas berkaitan dengan industri kaca dan cermin adalah kami harus memberikan analisa perbedaan daripada harga cermin warna atau yang biasa juga kita sebut dengan penamaan tinted mirror. Meskipun didalam kaca mata orang awam, kaca cermin tidak terlalu banyak varian dan juga warna nya, namun pada faktanya, teknologi jenis kaca cermin sangatlah maju dan juga sudah tersedia dengan spec yang beraneka ragam, baik dari segi teknik produksi, warna, dan juga dari segi lain-lain.
Sehingga, jikalau anda bertanya, apakah yang menjadi bahan pertimbangan harga kaca cermin warna? Kami akan memberikan beberapa penjelasan teknis dan juga pertimbangan penting yang kami harap bisa membuat pemahaman secara umum mengenai produk kaca cermin tersebut.
Harga Tergantung dari Bahan Dasar Coating Cermin
Pertama-tama, kami akan membahas dari segi teknik produksi dan juga perbedaan bahan dasar pantulan pada cermin. Selisih daripada harga kaca cermin adalah terkait dengan logam apa yang dipakai sebagai coating pantulan utamanya, pada umumnya untuk industri arsitektur, jenis coating kaca cermin terbagi menjadi 2 kelompok: Series Mirromax Color (Kaca cermin berbahan dasar logam titanium) dan Guardian Ultra Mirror (Kaca cermin berbahan dasar logam silver).
Seperti yang kalian bisa lihat pada layar device kalian, kedua teknik ini bisa membuat alternatif warna diluar warna umum seperti warna cermin coklat, kaca cermin bronze mirror, atau kadand disebut dengan kaca cermin brown mirror, atau juga kaca cermin grey. Meskipun sama-sama menghasilkan warna dengan tone yang mirip, perlu kita ketahui dengan menggunakan bahan dasar cermin logam titanium, tentu saja fitur anti karat atau fitur anti karat pada cermin bisa dieliminir denga logam tersebut, secara otomatis karena bahan logam titanium dan logam silver yang berbeda, harganya juga akan ada perbedaan.
Harga Tergantung dari Waste Ratio
Pertimbangan yang menjadi penentu daripada harga produk tersebut adalah dari segi atau dari aspek waste ratio. Perlu kami sampaikan bahwa setiap modul kaca cermin memiliki keunikan daripada ukurannya masing-masing. Maka daripada itu para perusahaan kaca memiliki formula yang berbeda-beda untuk menentukan ratio waste yang akan terbuang didalam satu proyek. Karena kaca yang sisa tersebut pada umumnya belum tentu bisa dipakai di project selanjutnya, maka dari itu waste ratio akan menjadi salah satu aspek atau komponen yang penting didalam harga kaca cermin tersebut.
Harga Tergantung dari Economies of Scale
Pertimbangan yang terakhir adalah dari segi economies of scale. Buat teman-teman yang memiliki background pendidikan dibidang ekonomi dan bisnis pasti sudah paham dengan istilah economies of scale. Pada prinsipnya, jikalau produk diproduksi dengan jumlah yang besar dan banyak, maka secara biaya akan menjadi lebih murah. Jadi volume pemakaian pada kaca cermin warna tersebut akan menentukan harga yang akan menjadi biaya yang akan diperhitungkan pada saat menghitung.
Lebih detailnya, kalian juga bisa menanyakan toko kaca dan dealer Himalaya Abadi, yakni dengan merk Glassmart. Silahkan jikalau ingin berkomunikasi ke Glassmart untuk bisa langsung hubungi www.glassmart.co.id.