Penggunaan pintu kaca aluminium geser merupakan salah satu penggunaan dan pemanfaatan daripada industri kaca untuk menjawab desain dan juga berfungsi untuk optimalisasi ruangan. Namun, untuk membahas topik pintu kaca aluminium geser atau pintu kaca sliding door, kalian tidak cukup memutuskan dari segi jenis framenya saja, tapi kalian juga harus mengetahui informasi mengenai jenis kaca yang bisa kalian pilih untuk kebutuhan tersebut.

Fluted Glass 10mm

Ketebalan dari jenis kaca ini juga akan bervariatif tergantung dengan luas bidang yang dikehendaki dan juga dari kekuatan menahan getaran. Namun pada umumnya karena ini bergerak didalam frame, maka pintu kaca sliding door tersebut bisa menggunakan kaca yang lebih tipis. Kami akan jelaskan dan berikan foto sebagai ilustrasi untuk jenis kaca yang bisa kalian pakai.

Kaca Acid atau Kaca Frosted Glass
Pintu Kaca Aluminium

Kaca Acid adalah jenis kaca buram atau kaca frosted glass yang diproduksi dengan teknik kimiawi sehingga jenis kaca ini berbeda dengan kaca sandblast atau stiker buram kaca. Dengan menggunakan kaca acid, maka kaca tersebut akan buram secara permanen dan tidak mudah bercak. Kaca acid juga bukan merupakan tempelan, sehingga kaca acid sama sekali tidak bisa terkelupas.

Kaca Motif dengan Kaca Dania Series
This image has an empty alt attribute; its file name is image-19.png

Siapa bilang pintu kaca sliding tidak bisa menggunakan jenis kaca motif? Kalian juga bisa mempertimbangkan untuk menggunakan jenis kaca motif dari series Dania Patterned Glass untuk meningkatkan estetika ruangan tersebut dengan cara menggunakan motif yang sesuai dengan style desain kalian masing-masing. Bahkan dengan menggunakan jenis kaca ini, kalian bisa meningkatkan efek privacy didalam ruangan tersebut.

Kaca Tinted Glass dengan Kaca Maxifloat
Kaca Maxifloat Bronze Glass
Kaca Maxifloat Grey Glass

Selain itu, pastikan juga kalian bisa mempertimbangkan dan sudah tau adanya jenis kaca tinted glass atau yang sering disebut dengan kaca riben atau kaca rayban. Penggunaan kaca ini akan menghasilkan warna transparan pada kaca yang sangat bisa diintegrasikan sebagai pintu sliding kaca atau pintu kaca sliding kalian masing-masing.

Lamilux Glass atau Kaca Fabric Glass
This image has an empty alt attribute; its file name is image-27.png

Pertimbangan lainnya adalah dimana kalian mau menghadirkan efek spesial dengan kaca motif kain atau fabric glass. Kalian bisa memilih kaca lamilux glass untuk area tersebut dengan menyesuaikan motif kain yang sesuai dengan kebutuhan kalian masing-masing. Kalian juga bisa membawa motif kain sendiri untuk dipakai sebagai kebutuhan kalian.

Kaca Crystal atau Kaca Ultra Clear Glass
kaca kristal untuk pintu kaca aluminium

Buat kalian yang mau menggunakan kaca bening atau kaca transparan, pastikan kalian menggunakan jenis kaca crystal atau kaca ultra clear glass untuk membuat kaca tersebut tidak berwarna hijau.

Dapatkan informasi lebih dalam lagi dengan mengunjungi Toko Kaca Terdekat, yang lebih tepat disebut dengan Jaringan Distribusi Glassmart di kota terdekat melalui www.glassmart.co.id.