Buat kalian yang bergerak di arsitektur dan interior desain, salah satu topik terkait dengan industri kaca yang bisa kalian eksplorasi adalah penggunaan kaca toilet minimalis atau kaca shower box. Jenis kaca yang kami jabarkan pada artikel ini bisa kalian sesuaikan kebutuhannya, apakah sebagai kaca toilet minimalis, atau kaca shower minimalis.

Kaca Glasstone Mono Black
Acid Bronze Glass

Tentu saja toilet dan kamar mandi memilki sifat yang berbeda tergantung dari opacity dan juga dari kebutuhan privacy untuk ruangan tersebut. Kita akan campur pembahasan tersebut karena kita harap kalian bisa menentukan sendiri point mana yang bisa dipakai untuk kamar mandi dan juga yang mana yang bisa relevan untuk dipakai di cubicle toilet kaca.

Jenis Kaca Glasstone – Kaca Back Painted Glass

Salah satu penggunaan jenis kaca glasstone glossy adalah sebagai partisi cubicle toilet kaca yang generik atau standard. Jikalau kalian menggunakan jenis kaca back painted glass atau sering disebut kaca kaca glasstone, kalian bisa memilih warna dan ketebalan, bahkan substrate kaca tempered untuk dipakai di area tersebut. Karena kaca ini bersifat flat dan juga bisa dicustom, kalian bisa memilih warna yang sesuai dengan style minimalis untuk kebutuhan ruangan tersebut.

Jenis Kaca Glasstone Matte

Selain daripada kaca glasstone glossy, kalian juga bisa mempertimbangkan untuk menggunakan kaca glasstone matte. Kalian bisa memilih warna standard dan juga memilih warna custom matte yang sesuai dengan style minimalis tersebut. Pastikan kalian memilih modul dan warna yang sesuai dengan genre tersebut untuk memudahkan sinkronisasi desain minimalis.

Kaca Acid untuk Sekat Kaca Kamar Mandi

Sedangkan untuk area yang masih memperbolehkan efek translusen seperti kamar mandi, bukan cubicle toilet umum, kalian bisa menggunakan alternatif jenis kaca buram atau kaca frosted glass, dengan teknologi acid etching kaca acid. Berbeda dengan stiker sandblast kaca atau kaca sandblast, kaca acid ini sangat relevan untuk masuk kedalam genre interior minimalis karena secara fungsi dan secara maintenance sangat mudah.

Kaca Crystal untuk Sekat Kaca Kamar Mandi

kaca kristal

Desain minimalis erat hubungannya dengan jenis kaca extra clear glass atau kaca crystal, karena kita mau meminimalisir warna yang tidak relevan didalam penggunaan desain minimalis, dengan menggunakan kaca crystal, maka desain ruangan tersebut akan menjadi jernih dan mewah.

Alternatif Kaca Motif untuk Sekat Kaca Kamar Mandi

Namun, apakah jenis kaca motif atau textured glass bisa sesuai dengan style minimalis? Tidak semua tekstur yang tersedia bisa dengan mudah masuk kedalam style tersebut. Namun khususnya untuk kaca motif garis, kalian masih bisa dapat mempertahankan genre tersebut dan juga menggunakan kaca motif.

Pastikan kalian bisa meluangkan waktu untuk berkunjung ke jaringan toko kaca terdekat, Glassmart. Selain kunjungan visit, kami harap kalian juga bisa berkunjung secara digital ke www.glassmart.co.id.