Kaca GlassTone adalah produk kaca Backpainted dari Himalaya Abadi, Kaca GlassTone merupakan kaca yang diberi cat pada salah satu lapisan kacanya, sehingga memiliki warna di salah satu sisinya. Pada artikel kali ini kita akan membahas mengenai cara pemasangan kaca GlassTone.
Pemasangan kaca GlassTone ke tembok ada berbagai cara, bisa menggunakan Pin Dowel atau tanpa Pin Dowel (menempel pada tembok). Metode penggunaan Pin Dowel biasanya digunakan untuk pengaplikasian kaca GlassTone sebagai Glassboard pada ruang Meeting. Pada artikel ini kita akan membahas pemasangan kaca Glasstone sebagai Wallcovering tanpa menggunakan metode Pin Dowel.
Hal pertama yang harus dilakukan adalah menyiapkan beberapa material dan alat yang akan digunakan dalam proses pemasangan kaca, yang terdiri dari : Kaca GlassTone, Lem Sealent (Netral), Lem Aibon, Double tape, Bor, Fishcer, Sekrup, Waterpass.
Setelah alat-alat disiapkan, berikut merupakan langkah-langkah dalam memasang kaca GlassTone ke tembok :
1. Melakukan pengecekan area pasang.
Pengecekan adalah langkah awal yang harus dilakukan sebelum memasang kaca glasstone, kaca glasstone tidak boleh dipasang diarea yang lembab dan berair, ini bisa membuat coating kaca bereaksi menjadi ber jamur / korosi dalam waktu tertentu bila di tempel ke dinding dengan kondisi yang lembab / berair.
2.Mengukur dinding (area pasang)
Ukurlah area pasang dengan cermat dan akurat, karena ini akan berpengaruh sebagai patokan ukuran dari backing material dan kaca GlassTone yang akan dipasang, agar bisa sesuai dengan area pasangnya. Gunakanlah alat bantu seperti Waterpass agar pengukuran bidang dapat lurus dan tidak miring.
3.Memasang Fishcer pada area pasang
Fischer harus lah diberikan pada setiap sudut area pasang, ini berfungsi agar sekrup pengunci Backing material menjadi lebih merekat ke tembok.
4.Memasang Backing Material
Setelah semua Fischer terpasang, barulah kita bisa memasang Backing material ketembok dengan memberikan sekrup pengunci di setiap sudut nya agar merekat kuat di tembok. Biasanya Backing material ini bisa berupa triplek atau GRC Board.
5.Menempelkan kaca glasstone keatas backing material
Perekat yang digunakan dalam menempelkan kaca GlassTone adalah Double Tape beserta Sealent netral dan dibantu dengan lem Aibon. Lem Aibon ini nantinya dioleskan ke bagian belakang dari Double Tape, untuk membantu memperkuat perekatan Double Tape ke Backing material. Kemudian sealen yang digunakan haruslah sealen yang netral, agar tidak merusak lapisan coating dari si kaca tersebut.
6.Memberi penyangga pada Kaca GlassTone yang telah di pasang
ini adalah langkah yang harus diawasi dan dilakukan secara benar. Ini bertujuan untuk menjaga kaca GlassTone yang telah ditempel ke area pasang agar tidak merosot dan lepas dari Backing material dalam kurun waktu tertentu, untuk bidang pasang yang besar akan dibutuhkan alat bantu seperti kayu yang digunakan untuk menyangganya.
Sekarang kaca GlassTone memiliki banyak ragam warna yang bisa dipilih sesuai dengan standard RAL color Chart. Tidak hanya warna, jenis kaca dan ketebalan nya pun bisa di sesuaikan dengan stardar yang ada, untuk jenis kaca yang digunakan bisa menggunakan Kaca Extra Clear ( Crystal Clear Glass ) atau kaca Frosted ( Acid Etched Glass ). Produk Glasstone custom juga bisa di dapatkan d iGlassmart, sebuah jaringan dari Himalaya Abadi yang menjual produk sebagai distributor resmi.